Relawan Bharata Bahas Strategi Kemenangan PILKADA di Tangerang Selatan

Relawan Bharata Bahas Strategi Kemenangan PILKADA di Tangerang Selatan

Palangkanews.co.id. – Tangsel – Ketua Relawan Bharata Henry Kurniawan memberikan tanggapannya terkait kegiatan sosialisasi bagi relawan team pemenangan paslon 03 Benyamin – Pilar dalam Pilkada Tangsel 9 Desember 2020 mendatang.

Relawan Bharata mengaku sudah mendapat pembekalan dari TB Bayu Murdani, disini Relwan Bharata melihat ada sedikit konsepsi strategi dan teknis dalam menjangkau pemilih.

” Penguatan penguatan ini memang selama ini yang kita harapkan sehingga menyatupadukan semua pandangan dalam satu gerakan, untuk bagaimana memenangkan Benyamin – Pilar”. Kata Hendri, Minggu (22/11)

Kekuatan yang ditanamkan oleh TB Bayu Murdani adalah sesuatu kekuatan yang paling strategis dan paling mendasar, bagaimana kita meraih simpati terhadap para pemilih yang ada di kota Tangerang Selatan, yang jelas jelas kita ketahui bahwa tangsel ini adalah tempat manusia manusia yang berbudaya, berpendidikan tinggi sehingga ada satu penguatan khusus yang di lakukan bang Bayu dalam menjelaskan strategis memenangkan Pak Benyamin ” Terangnya.

Henry kembali menjelaskan bahwa selama ini kita melihat setiap strategis memenangkan Pak Benyamin dalam menjangkau pemilih ini sangat berbeda beda, sehingga dalam satu kesatuan dan kenyamaan pandang dalam mencapai, menggarap pemilih bagi pak benyamin ini konsepsi yang paling tepat untuk digunakan bagi setiap kelompok relawan yang ada di kota Tangerang Selatan. Tuturnya.

Mengenai target suara dari Relawan Bharata bagi kemenangan Benyamin Pilar di Kota Tangsel yang terdiri dari 7 Kecamatan dan 54 Kelurahan, Henry kembali mengungkapkan bahwa relawan bharata tidak mempunyai pencapaian suara seperti organ organ relawan – relawan lain, karena kita bergerak dengan cara berbeda, kita tidak berbasiskan kepada organ organ struktur yang sudah terbentuk lainnya. “

” Kita bergerak dengan melakukan maping di setiap TPS yang ada kita jejali di bawahnya, dan melakukan maping untuk mengetahui jumlah pemilih bagi tiap tiap Paslon”. Jelasnya

Dari maping inilah kita bawa ke suatu pertemuan khusus di team Bharata, bagaimana kita melakukan pendekatan, selama ini pendekatan yang dilakukan Bharata lebih bersifat kepada bagaimana hanya menghimbau dan mengajak, dan Alhamdulillah pada pertemuan kali ini, kita mendapatkan formulasi yang tepat dari Bang Bayu, dengan Tiga langkah, yaitu kita harus melakukan pencermatan, memilah dan memilih.

“Dimana pencermatan dalam memilah dan memilih ini sangat penting untuk disosialisasikan kepada organ organ relawan. Inilah hal yang paling strategis dilakukan oleh Bang bayu pada malam ini.
Kita berharap kedepan gerakan tiga langkah ini dapat di pimpin oleh bang Bayu untuk dapat memenangkan Benyamin – Pilar, ” Tuturnya.

Mengenai tanggapannya terhadap pemilih milenial dan situasi pandemi saat ini, Henry kembali menjelaskan bahwa kita mengapresiasi langkah kerja dari KPUD dan Panwaslu dalam mengajak masyarakat kota tangsel untuk datang dalam menentukan hak politiknya.

” Tetapi kita juga tau bahwa ada sisi- sisi kelemahan dalam mengajak untuk datang ke tiap TPS yang ada, dan memang wilayah paling rentan adalah anak muda dengan kekhasannya, kecuekannya dan dinamikanya adalah bukan suatu yang mudah”. Imbuhnya

Dalam hal ini kita berpandangan bahwa anak muda harus disentuh dengan cara yang mudah, anak muda harus tampil kedepan untuk memimpin kota tangsel ini, karena tanggung jawab kota tangsel ini bukan ada pada para calon tetapi ada pada warganya khususnya anak muda yang nanti akan melanjutkan. Pesan kami kepada anak muda untuk jangan takut untuk berpolitik, jangan takut untuk tidak memilih, pilihlah salah satu calon. Dengan demikian anak muda dapat memilah dan memilih calon pemimpinnya dengan pandai dan cermat. Serta pastikan untuk memilih Calon Nomor 3, Pungkasnya.

Pewarta : Herdy
Sumber : (AVID)
Edi/Ad : Syaiful

admin