Palangkanews co.id •Palangka Raya – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan, Saiful dan Firdaus, berhasil menyelesaikan seluruh rangkaian pemeriksaan tes kesehatan, yang merupakan salah satu syarat dalam proses Pilkada tahun 2024.Adapun pemeriksaan berlangsung selama dua hari ini diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Katingan, didukung KPU Provinsi Kalimantan Tengah, dan RSUD dr. Doris Sylvanus.Saiful, yang sebelumnya menjabat sebagai PJ Bupati Katingan kemudian mundur untuk maju sebagai calon Bupati, bersyukur atas kelancaran tes pemeriksaan tersebut.“Kalau kami bersyukur bisa menjalani seluruh pemeriksaan kesehatan dengan baik yang mengonfirmasi kesiapan fisik dan mental kami untuk Pilkada 2024, “ungkapnya, Sabtu (31/08/2024).Iapun juga menegaskan bahwa, pemeriksaan kesehatan adalah langkah penting dalam mempersiapkan diri sebagai bagian dari proses demokrasi.“Kami sangat berharap hasil pemeriksaan ini membantu kami memahami kondisi kesehatan dan memastikan kesiapan untuk Pilkada 2024. Terima kasih kepada KPU Katingan, KPU Kalteng dan RSUD dr. Doris Sylvanus atas dukungannya, ” jelasnya.Setelah menyelesaikan pemeriksaan kesehatan, Saiful dan Firdaus semakin percaya diri menghadapi Pilkada 2024, dengan harapan kedepannya dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Katingan jika terpilih nanti.“Pilkada 2024 di Katingan adalah momentum krusial bagi warga untuk memilih pemimpin yang siap membawa daerah ini menuju kemajuan,”tegasnya.publikasi. : Titin
Debat Publik Ketiga, Gubernur Kalteng Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada Serentak 27 November 2024
Palangka Raya // Pemprovkalteng – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran hadir menyaksikan secara langsung Debat Publik Ketiga Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Komisi…