Akhmad Husain Buka Apresiasi Bunda PAUD se-Kalteng 2024

Palangka Raya // Pemprovkalteng – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Plh Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Akhmad Husain membuka secara resmi kegiatan Apresiasi Bunda PAUD Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2024 yang bertempat di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (29/10/2024).

Membacakan sambutan Gubernur, Husain mengatakan bahwa Bunda PAUD memiliki peran yang krusial dalam pengembangan pendidikan anak usia dini di Kalteng.

“Bunda PAUD menjadi motor penggerak utama yang menginspirasi dan mengedukasi khususnya tentang pentingnya pendidikan anak usia dini,” ungkap Husain.

Lebih lanjut Husain menyatakan bahwa Bunda PAUD merupakan jembatan antar pemerintah, masyarakat, dan lembaga pendidikan dalam upaya membangun PAUD yang berkualitas.

“Peningkatan kualitas PAUD sangat penting karena PAUD adalah salah satu kunci keberhasilan pembangunan sumber daya manusia. Oleh karena itu, upaya peningkatan kualitas PAUD harus mendapat perhatian serius,” sambungnya.

Husain berharap dari kegiatan ini dapat meningkatkan semangat serta sebagai wadah bertukar pikiran maupun berdiskusi untuk memperkaya pengetahuan keterampilan dan wawasan Bunda PAUD. Sehingga akan semakin kreatif dan inovatif dalam mengembangkan mutu PAUD di wilayah masing-masing.

“Saya mengajak seluruh stakeholder, instansi terkait, dan elemen masyarakat untuk bersinergi dan berkolaborasi memajukan akses dan kualitas PAUD di Kalteng, sehingga mendorong pembangunan SDM yang unggul, kompeten dan berdaya saing,” tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan ini Bunda PAUD Kalteng, Yulistra Ivo Azhari, Bunda PAUD Kota Palangka Raya yang diwakili oleh Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Fifi Arfina, Bunda PAUD Kabupaten, Bunda PAUD Kecamatan, Bunda PAUD Kelurahan/Desa serta Ketua Pokja Bunda PAUD Kabupaten/Kota se Kalteng.

Publikasi : Titin

  • Related Posts

    Kadisdik Kalteng : Dorong SDM Unggul Dalam Kegiatan Pelatihan Debat Publik Speaking SMA 2024

    Palangka Raya  // Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah – Melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Kalteng menggelar kegiatan Pelatihan Debat dan Public Speaking Jenjang SMA Tahun 2024. Acara yang berlangsung di M. Bahalap…

    Diskominfo Sukamara Deny Yudhistira Kurniawan Buka Acara Sosialisasi 

    SUKAMARA – Pemkab.Sukamara diwakili Kepala Dinas Kominfosandi Deny Yudhistira Kurniawan, S.I.P membuka acara sosialisasi akhir penyusunan pedoman manajemen risiko SPBE dan SOP layanan TIK Kabupaten Sukamara dengan narasumber Pradipta dari…

    You Missed

    Debat Publik Ketiga, Gubernur Kalteng Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada Serentak 27 November 2024

    Debat Publik Ketiga, Gubernur Kalteng Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada Serentak 27 November 2024

    Tokoh Masyarakat Desa Kalasin Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 01, Heriyus dan Rahmanto

    Tokoh Masyarakat Desa Kalasin Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 01, Heriyus dan Rahmanto

    Kunjungan Hj Sunarti Kepala Dinas TPHP Prov. Kalteng, Kelompok Tani Pahari Sejahtera Di Desa Tangar Mentaya Hulu

    Kunjungan Hj Sunarti Kepala Dinas TPHP Prov. Kalteng, Kelompok Tani Pahari Sejahtera Di Desa Tangar Mentaya Hulu

    Ketua TP-PKK dan Kadisbudpar Terima Audiensi ISI Yogyakarta

    Ketua TP-PKK dan Kadisbudpar Terima Audiensi ISI Yogyakarta

    Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Fasilitasi Pengembangan Kesejahteraan Rakyat Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak  

    Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Fasilitasi Pengembangan Kesejahteraan Rakyat Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak  

    PUPR Provinsi Kalteng Gelar Pengukuhan Dan Sidang I Dewan Sumber Daya Air Periode 2024 – 2029

    PUPR Provinsi Kalteng Gelar Pengukuhan Dan Sidang I Dewan Sumber Daya Air Periode 2024 – 2029