Paslon Bup – Wabup Barsel Minta Dukungan dan Do’a Restu Masyarakat


Buntok – Pasangan Calon (Paslon) Bupati -Wakil Bupati Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah. Edy Raya Samsuri dengan Kristianto Yudha, memohon dukungan dan do’a restu kepada seluruh masyarakat Barito Selatan pada umumnya.

Agar pada saat pencabutan nomor urut di kantor KPU setempat nanti pihaknya bisa diterima dan ditetapkan oleh KPU paslon tetap sebagai Bup – Wabup Edy – Tanto.

Setelah pencabutan nomor Edy – Tanto mendapat nomor urut 3 itu di syahkan dan diterima ketua KPU Kab: Barito Selatan Senin 23 September 2024 pagi.

“Namun kata Edy Samsuri. Kalau nomor urut 3 itu tidak hanya sebagai angka, itu hanya saja merupakan nomor hoki dan berkah serta rahmat untuk memenangkan pemilihan Bupati – wakil Bupati Barsel pada 27 November 2024 mendatang nanti,” ujar Eddy.

Selanjutnya Edy menuturkan setelah melakukan pencabutan nomor di kantor KPU ini mereka akan melaksanakan kampanye damai kurang lebih 2,5 bulan kedepan.

“Oleh karena itu kami memohon dukungan dan do’a restu dari masyarakat Barsel khususnya supaya kami bisa terpilih kembali sebagai Bupati Kabupaten Barito Selatan yang kita cintai ini, ” imbuhnya.

Harapan kita selama kampanye nanti semoga bisa berjalan damai aman dan lancar, sehingga bisa membuahkan hasil terpilih sebagai pemimpin yang baik.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak baik KPU, Bawaslu pimpinan parpol pengusung tim pemenangan, simpatisan dan semua pihak. Sehingga kami bisa ditetapkan oleh KPU sebagai calon Bup – Wabup, ” ucap Edy.

Selain itu Edy Raya Samsuri mantan Bupati Barsel ini menyampaikan kalau pihaknya terus berkomitmen bersama KPU dan Bawaslu agar Pilkada bisa berjalan dengan damai aman tertib dan lancar.

Kami juga meyakini bahwa 3 pasang calon ini merupakan putra putri terbaik Barito Selatan dengan niat yang sama bertujuan untuk memajukan daerah dan mensejahterakan masyarakat.

“Kami sebagai calon Bup – Wabup akan terus berjuang dan mensosialisasi visi misi dan program – program kepada masyarakat yang mana nantinya akan kami jalankan demi kesejahteraan masyarakat dan berdaya saing serta sebagai penyangga pangan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang terletak di Kalimantan Timur (Kaltim), ” demikian tutup Edy Raya Samsuri.

Pewarta : Assjian

  • Related Posts

    PJ Bupati Sukamara Rendy Lesmana Saksikan Perhitungan Suara Hasil Pilkada Kabupaten Sukamara 

    SUKAMARA – Rapat Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara di TK. Kabupaten/Kota di hadiri Pj. Bupati Sukamara Rendy Lesmana,S.P.,M.M.,C.R.B.C. pada hari Selasa tanggal (03/12/2024) di Aula Sekretariat DPRD Sukamara. PJ Bupati…

    Kasus Sewa Lapangan Tembak Perbakin Sukarame, PAD Lampung Diduga Bocor

    Bandarlampung – Kasus dugaan kebocoran Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sewa lapangan tembak Perbakin Sukarame, Bandarlampung, menjadi perhatian publik. Divisi Investigasi LSM AKAR Lampung meminta Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora)…

    You Missed

    Oknum Polisi Terlibat Kejahatan Polda Kalteng Pecat Tidak Dengan Hormat

    Oknum Polisi Terlibat  Kejahatan Polda Kalteng Pecat Tidak Dengan Hormat

    Plt Sekda M Katma F Dirun Buka Rakor Pimpinan  Kwartir Cabang se-Kalteng

    Plt Sekda M Katma F Dirun Buka Rakor Pimpinan  Kwartir Cabang se-Kalteng

    Kalimantan Tengah Raih Penghargaan Juara III sebagai Provinsi Terbaik 

    Kalimantan Tengah Raih Penghargaan Juara III sebagai Provinsi Terbaik 

    Disbun Kalteng Gelar Rapat Pembahasan Rancangan Kegiatan dan Penganggaran (RKP) DBH sawit Tahun 2025

    Disbun Kalteng Gelar Rapat Pembahasan Rancangan Kegiatan dan Penganggaran (RKP) DBH sawit Tahun 2025

    TIM GABUNGAN BNN PROVINSI KALTENG, BERSAMA WABUP KOTIM GELAR TES URINE SIDAK DISEJUMLAH THM

    TIM GABUNGAN BNN PROVINSI KALTENG, BERSAMA WABUP KOTIM GELAR TES URINE SIDAK DISEJUMLAH THM

    Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng, Sutoyo Saat Menerima Penghargaan ini Beritanya 

    Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng, Sutoyo Saat Menerima Penghargaan ini Beritanya