Dalam Rangka HUT ke-63 Bank Kalteng Berkomitmen Memajukan Perekonomian DiKalteng

Palangka Raya // Tepat hari ini Bank Kalteng merayakan hari jadinya yang ke-63, Bank Kalteng terus berkomitmen untuk selalu memajukan perekonomian masyarakat Kalteng, terutama melalui inovasi digital di era yang modern ini.

Maslipansyah selaku Plt Direktur Utama Bank Kalteng, mengatakan harapannya terhadap transformasi digital yang sedang diusung. Menurutnya, langkah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan memenuhi kebutuhan masyarakat, ucapnya Senin (28/10/2024).

“Kita lebih banyak ke produk digital. Bank daerah selama ini konvensional, dan kini menjadi tantangan bagi kami untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi.

Dalam rangka memperingati HUT ke-63, Bank Kalteng berencana meluncurkan beberapa produk digital sebagai bagian dari upaya transformasi menuju layanan berbasis teknologi.

Maslipansyah menekankan pentingnya langkah ini agar Bank Kalteng dapat menjadi pilihan utama bagi masyarakat dalam melakukan transaksi,”jelasnya.

“Tujuan akhir kami adalah meningkatkan jumlah nasabah, mengumpulkan lebih banyak dana, dan menyalurkan kredit yang lebih besar, sehingga berkontribusi positif bagi perekonomian Kalteng,” ujarnya.

Dengan fokus pada digitalisasi, bank ini berusaha memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi para nasabah.

Selain itu, Bank Kalteng juga berkomitmen untuk menjaga modal inti sesuai dengan ketentuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebesar Rp3 triliun. Maslipansyah menegaskan bahwa produktivitas dan militansi dalam pengelolaan bank daerah sangatlah penting.

“Kita harus lebih produktif dan militan. Bank ini adalah milik daerah dan harus menjadi raja di daerah sendiri. Ini adalah tantangan berat bagi kami, tetapi kami percaya dapat mengatasinya,” serta menunjukkan semangat optimisme untuk masa depan bank,”tegasnya.

Selain itu, Bank Kalteng bertekad untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik. Dengan komitmen ini, diharapkan Bank Kalteng akan tetap menjadi pilihan utama masyarakat dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan ekonomi di Kalimantan Tengah.

publikasi. : Titin

  • Related Posts

    Banyak Fitur & Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respon Positif Pasar

    Sampit – // 17 November 2024 – Kehadiran Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yaitu BYOND by BSI mendapat respons positif dari masyarakat. Hal ini tercermin…

    Dr. Drs Hermon M.Si Hadiri Rapat Umum Pemegang Saham

    PALANGKA RAYA, – P.j. Bupati Murung Raya Dr. Drs Hermon, M.Si, menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT. BanK Kalteng Tahun 2024. Acara digelar di Istana Isen Mulang, Rumah…

    You Missed

    Wakili Gubernur Kalteng, Plh Asisten Pemkesra Maskur Hadiri Jambore Inovasi Nusantara 2024

    Wakili Gubernur Kalteng, Plh Asisten Pemkesra Maskur Hadiri Jambore Inovasi Nusantara 2024

    Paslon Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya Serahkan Bantuan Bola Voli kepada Tokoh Pemuda

    Paslon Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya Serahkan Bantuan Bola Voli kepada Tokoh Pemuda

    PUPR Prov. Kalteng Adakan Sosialisasi Persiapan Pembentukan Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air TKPSDA WS Kahayan 2024

    PUPR Prov. Kalteng Adakan Sosialisasi Persiapan Pembentukan Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air TKPSDA WS Kahayan 2024

    Paslon Nomor Urut 01 Heriyus dan Rahmanto Gelar Kampanye Terbatas di Tanah Siang, Dihadiri Ribuan Pendukung

    Paslon Nomor Urut 01 Heriyus dan Rahmanto Gelar Kampanye Terbatas di Tanah Siang, Dihadiri Ribuan Pendukung

    Debat Publik Ketiga Paslon Gubernur Kalteng: Sinkronisasi Pembangunan Daerah dan Nasional

    Debat Publik Ketiga Paslon Gubernur Kalteng: Sinkronisasi Pembangunan Daerah dan Nasional

    .Dewan Adat Dayak (DAD) Serta Batamad Kecamatan Ketapang Resmi Dilantik

    .Dewan Adat Dayak (DAD) Serta Batamad Kecamatan Ketapang Resmi Dilantik