Babinsa Kodim 1015/Sampit Lakukan Pendampingan Program Pompanisasi

Kotawaringin Timur // Dalam rangka upaya membantu dalam mencapai swasembada pangan di wilayah binaan, Babinsa Kodim 1015/Sampit turun lagsung mendampingi dan membantu para petani mengaplikasikan pompanisasi untuk mengairi sawah para petani di desa binaan,Rabu(16/10)

Pada pendampingan program pompanisasi, menunjukkan komitmennya untuk mendukung upaya pemerintah dalam mencapai ketahanan pangan nasional.

Pendampingan ini dilakukan untuk memastikan pompanisasi berjalan lancar tanpa kendala.Sertu Suhardi Babinsa Kodim 1015/Sampit menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk komitmen TNI dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.

Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata,S A.P.M.Han mengungkapkan bahwa kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani harus mampu memberikan kontribusi bagi peningkatan produksi pertanian di desa binaan sebagai bentuk dukungan dalam pencapaian ketahanan pangan.

“Kegiatan pompanisasi pengairan lahan sawah yang di lakukan Babinsa saat ini sebagai upaya kami untuk mencukupi kebutuhan pengairan agar sawah tetap bisa produktif”, ujarnya.

“Dengan terpenuhi kebutuhan air pada masa tanam akan meningkatkan hasil panen sehingga ketahanan pangan di wilayah binaan Kodim 1015/Sampit tetap terjaga.

TNI selalu siap membantu petani dalam meningkatkan produksi pertanian. Salah satu bentuk bantuannya adalah dengan terjun langsung ke lokasi pompanisasi serta melakukan pendampingan kepada petani di desa binaan seperti ini,”Tambah Komandan Kodim 1015/Sampit.

Saat ditemui, Masdar Ketua Kelompok Tani Ujung Pandang menyampaikan terimakasih kepada Babinsa Kodim 1015/Sampit yang berperan membantu kesulitan para petani, kegiatan seperti ini dirinya berharap agar terus dipertahankan.

“dengan dibantu bapak Babinsa, kebutuhan air pada tanaman para petani dapat tercukupi,” ucap Masdar

Pewarta : Ariyanto

  • Related Posts

    .Apel Gelar Pasukakan dan Sapras di Halaman Mapolres Kotim

    Sampit // Apel gelar pasukan untuk pengamanan Pilkada hari ini dihadiri Bupati Kotim Halikinnor, wakil ketua DPRD Kotim, Dandim 1015 sampit, ketua KPU Sampit, serta Danyon Brimob, Danpom sampit, serta…

    Tim Peninjauan Dan Penilaian Kampung Pancasila dari Mabesad dan BPIP Kunjungi Kelurahan Kalampangan

    Palangka Raya – Kodim 1016/Palangka Raya menerima kunjungan tim peninjauan dan penilaian Lomba Kampung Pancasila Tahun 2024 dari Staf Teritorial Angkatan Darat (Sterad) dan Badan Pembina Ideologi Pancasila RI (BPIP…

    You Missed

    Oknum Polisi Terlibat Kejahatan Polda Kalteng Pecat Tidak Dengan Hormat

    Oknum Polisi Terlibat  Kejahatan Polda Kalteng Pecat Tidak Dengan Hormat

    Plt Sekda M Katma F Dirun Buka Rakor Pimpinan  Kwartir Cabang se-Kalteng

    Plt Sekda M Katma F Dirun Buka Rakor Pimpinan  Kwartir Cabang se-Kalteng

    Kalimantan Tengah Raih Penghargaan Juara III sebagai Provinsi Terbaik 

    Kalimantan Tengah Raih Penghargaan Juara III sebagai Provinsi Terbaik 

    Disbun Kalteng Gelar Rapat Pembahasan Rancangan Kegiatan dan Penganggaran (RKP) DBH sawit Tahun 2025

    Disbun Kalteng Gelar Rapat Pembahasan Rancangan Kegiatan dan Penganggaran (RKP) DBH sawit Tahun 2025

    TIM GABUNGAN BNN PROVINSI KALTENG, BERSAMA WABUP KOTIM GELAR TES URINE SIDAK DISEJUMLAH THM

    TIM GABUNGAN BNN PROVINSI KALTENG, BERSAMA WABUP KOTIM GELAR TES URINE SIDAK DISEJUMLAH THM

    Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng, Sutoyo Saat Menerima Penghargaan ini Beritanya 

    Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng, Sutoyo Saat Menerima Penghargaan ini Beritanya