Wujud Kesiapan Hadapi Pilkada 2020, Polres Seruyan Gelar Latihan Sispamkota

Wujud Kesiapan Hadapi Pilkada 2020, Polres Seruyan Gelar Latihan Sispamkota

Palangkanews co.id – Polres Seruyan Sebagai wujud kesiapan dalam menghadapi Pilkada Serentak Gubernur dan Wakil Gubernur Prov. Kalteng, Polres Seruyan jajaran Polda Kalteng menggelar Latihan Simulasi Pengamanan Kota (Sispamkota).

Bertempat di lapangan Gagah Lurus di Jalan Ahmad Yani, Kuala Pembuang, Sabtu (31/10/2020) pukul 08.00 WIB, latihan tersebut dipimpin Langsung oleh Kapolres Seruyan beseserta seluruh personel dan dibantu instansi terkait.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. mewakili Kapolda Kalteng Irjen Pol Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., MM. mengatakan, latihan kali ini ditunjukan sebagai wujud kesiapan dalam menghadapi rangkaian Pilkada 2020 yang sedang berjalan, dengan pelaksanaan Simulasi ini para pelaksana penyelenggaraan Pilkada bisa menyamakan pola pikir dan pola tindak dalam menghadapi situasi tertentu yang mungkin terjadi saat penyelenggaraan tahapan pilkada.

“Tidak hanya hari ini, latihan seperti ini tentunya akan terus dilaksanakan agar personel selalu siap dan terampil apabila terjadi kondisi dan situasi serupa di lapangan khususnya di wilkum Polres Seruyan,” Tambahnya Kapolres.

Sebagai personel Polri harus selalu maksimal dalam memberikan yang terbaik agar jalannya rangkaian pesta demokrasi tersebut dapat berjalan aman, damai, lancar dengan harapan tanpa kendala suatu apapun.

Pewarta : Rudin
Sumber : liputan pknews
Ed/Ad. : Syaiful

admin