Palangka news.co id. – Sejumlah Wartawan Di Palangka Raya hari ini menerima bantuan langsung tunai (BLT) di halaman kantor Dinas Sosial Kalteng jalan D.I Panjaitan Kota Palangka raya pukul 08.00 WIB 10/6/20 pagi.
Dalam penyerahan dana BLT tersebut dibuka oleh Plt. Dinas Sosial Provinsi Kalteng, Rian Tangkudung, menyampaikan dalam arahan pada semua peserta BLT wartawan dan Pemperdayaan Perempuan .
” Hari ini kami sampaikan bantuan BLT dari Pemerintah Provinsi Kalteng H. Sugianto Sabran melalui dinas Sosial Kalteng. Saya sampaikan pesan beliau Bantuan BLT ini saya serahkan kepada wartawan IPJI Kalteng sebanyak 37 orang dan Pemberdayaan Perempuan sebanyak 85 orang, gunakan bantuan ini sebaik baiknya, laporkankan bila ada pemotongan bantuan BLT kepada saya atau Gubernur Kalteng; kalo masih ada teman teman kita yang belum menerima blt bisa didaftarkan tahap kedua bulan ini, hubungi Bidang Pemberdayaan sosial, ” kata Rian.
Selanjutnya Rian menambahkan,” gunakan masker, jaga jarak, hindari Kumpulan orang banyak, jaga kesehatan dan sering cuci tangan bila saat datang dari luar rumah atau kegiatan sehari hari. Ikuti anjuran pemerintah,” ungkap Rian Tangkudung.
Anggaran BLT dari Pemerintah Provinsi Kalteng dari APBD Tahun 2020, besaran yang diterima peserta BLT Rp.500.000 per KK dengan menunjukan KTP dan KK asli.
Ketua IPJI Kalteng Ir. Timerasi labat, M Si. Yang disampaikan wakil ketua IPJI Kalteng Hadriansyah, S.Pd. mengucapkan terima Kasih banyak kepada Gubernur Kalteng H.Sugianto Sabran, telah perduli pada wartawan Media online dibawah naungan IPJI ( Ikatan Penulis Jurnalis Indonesia) Kalteng.
” Wartawan juga terdampak Covid-19,jadi wajarlah mendapat bantuan dari Pemerintah daerah Provinsi Kalteng dan juga saya mengucapkan terima kasih kepada Kadis Sosial provinsi Kalteng terutama Kabid Pemberdayaan Sosial Dinsos Kalteng Suriyanto dan staf Bu Dewi yang selalu menerima usulan kami dari DPW. IPJI Kalteng,” ucap Hadriansyah/manghadiboy.
Reporter. : Lisa
Sumber. : Hasil liputan lapangan
Editor. : Redaksi Pknews.co.id.