Ketua Komisi I DPRD Kawal Pj Bupati Barsel Sidak Ke Gudang Bulok

oleh -108 views

Palangkanews.co.id# Buntok – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Barito Selatan. Jarliansyah ikut mendampingi Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah. Bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat dalam rangka Monitoring sidak ke beberapa tempat termasuk Gudang Bulok, untuk memastikan ketersediaan stok dan harga beras yang ada di Bulok itu.

Hal itu diungkapkan Jarliansyah, karena menjelang hari raya Idul Adha 1444 H tahun 2023 M, banyak umat muslim khususnya wilayah Barsel akan mengadakan syukuran selamatan dalam rangka hari raya korban, dan pada saat itu mereka membutuhkan ketersedian beras dan bahan pokok lainnya.

“Oleh sebab itu saya ikut mendampingi Pj Bupati melakukan sidak ke beberapa tempat salah satunya yaitu ke Gudang Boluk, untuk memastikan ketersediaan stok beras yang ada di sana, ” kata Jarliansyah kepada media ini Senin (29/5/2023).

Selain itu juga Jarliansyah menambahkan, apa pun nantinya program Pj Bupati yang sifatnya membantu masyarakat,guna menahan lunjakan inflasi terhadap bahan pokok kebutuhan masyarakat khususnya di Barsel, itu siap kita dukung.

“Seperti pasar murah, guna untuk mengimbangi adanya lunjakan inflasi harga, supaya masyarakat merasa tidak terbebani, maka dari itu saya ikut mendampingi Pj Bupati untuk turun ke lapangan memastikan keadaan di masyarakat pada umumnya, ” Pungkas Jarliansyah Sang Pangeran Politisi dari PDI-Perjuangan muncung putih itu.

Pewarta : H. Assjian.