Kapolres Jepara Membagikan Kursi Roda Buat Difabel Di Jepara

Kapolres Jepara Membagikan Kursi Roda Buat Difabel Di Jepara

Palangkanews.co.id | Desa Petekeyan, Rt 17 Rw 04, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, telah dilaksanakan Giat Bakti Sosial oleh Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko SIK., M.Si., kepada masyarakat Penyandang difabel.

Kegiatan Bakti Sosial tersebut dihadiri oleh Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko, SIK., M.Si., Kapolsek Tahunan AKP Suyitno, Kasat Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Iptu Budiyanto, Petinggi Desa Petekeyan Rohman, S.Si., Pembina Jaringan Difabel Jepara Zakariya Anshori Chamim dan Tokoh Masyarakat Desa Petekeyan Nur Khandir, Spd., Mpd.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko SIK., M.Si., memberikan bantuan kursi roda sebanyak 5 (lima) buah kursi roda, sebagai bentuk perhatian kepada kaum difabel di Kabupaten Jepara dan memberi semangat serta mengajak berperan serta dalam pembangunan Jepara sesuai dengan talenta masing-masing.

Kelima penyandang difabel adalah 1. Bapak Mursalin , Umur 48 tahun alamat Desa Petekeyan Rt. 17 Rw. 04, Kecamatan Tahunan, yang telah menderita lumpuh selama sekitar 10 tahun, dikarenakan terjatuh dari pohon. 2. Bapak Sandar, Umur 38 tahun, Islam, Kelurahan Saripan, Rt. 01 Rw. 03, Jepara,

3.Bapak Rahmono Adi, Umur 47 tahun, Islam, Kelurahan Kauman, Rt. 4 Rw. 05, Jepara, 4.apak Faisol, Umur 37 tahun, Islam, Desa Pekalongan, Rt. 06 Rw. 01, Jepara, 5. Bapak. Prasetiyo, Umur 38 tahun, Islam, Desa Ngabul, Rt. 01 Rw. 03, Jepara.

Masyarakat Jepara, mengapresiasi Kapolres Jepara, yang peduli dengan kaum difabel dan berharap “semoga Polres Jepara yang dipimpin Kapolres AKBP Aris Tri Yunarko SIK., M.Si., dalam penugasannya yang baru di Jepara bisa lebih baik, lebih dekat dengan masyarakat dan bh menjadi pengayom masyarakat Jepara,” Ungkap Warga, Kegiatan Bakti Sosial Kapolres Jepara, berjalan dengan aman tertib dan lancar.

Pewarta : Tim Puji Sumono Jepara
Sumber. : Liputan pknews.
Ed/Ad. :. Syaiful

admin