DPP MOI Akan Konsolidasi Dan Koordinasi ke Provinsi Sumut

Palangkanews.co.id. – Jakarta — Dalam rangka menjalankan amanat Rakernas Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) yaitu mempersiapkan persyaratan menjadi Anggota Dewan Pers, Dewan Pimpinan Pusat MOI akan turba ke Propinsi Sumatera Utara guna melakukan konsolidasi dan koordinasi dengan pengurus DPW MOI Sumatera Utara.
“Pelaksanaan Rapat Konsolidasi dan Koordinasi telah dimatangkan dengan pengurus DPW MOI Sumut. Ketua DPW MOI Sumut, AR Batubara sudah melakukan koordinasi agar pelaksanaan konsolidasi dan koordinasi dapat berjalan efektif dan efesien,” tegas Sekjen MOI, HM. Jusuf Rizal kepada media di Jakarta.
Dikatakan agenda konsolidasi dan koordinasi antara lain untuk membicarakan persiapan pelantikan pengurus DPW MOI Sumatera Utara serta pembentukan DPC MOI di 34 Kabupaten Kota se-Sumatera Utara. Kemudian sosialisasi ke pihak pemerintah tentang tidak perlunya verifikasi Dewan Pers sebagai syarat kerjasama media dengan Pemda. Cukup media online berbadan hukum.
Direncanakan Ketum Umum MOI, Rudi Sembiring Meliala di dampingi Ketua Harian Siruaya Utamawan akan turun langsung melakukan konsolidasi dan koordinasi untuk mempersiapkan persyaratan menjadi anggota Dewan Pers yang diagendakan hari Senin, 9 November 2020 di Medan.
“Saya juga mudah-Mudah2an ikut bergabung karena bertepatan melakukan konsolidasi organisasi Serikat pekerja di Sumut dalam rangka persiapan Munas,” tegas pria berdarah Madura-Batak Ketum Federasi Serikat Pekerja Transport Seluruh Indonesia (FSPTSI) itu.
Ketika disinggung tentang PWMOI (Persatuan Wartawan Media Online Indonesia) yang dibentuknya, Presiden LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) itu enggan menjawabnya. Ia hanya mengatakan bahwa, sebagai mana pernyataan Ketum MOI, Rudi Sembiring Meliala, PWMOI dibatalkan sebagai lembaga sayap organisasi untuk membesarkan MOI.
“Menurut saya sudah jelas keterangan Ketum MOI. Kami fokus menjalankan amanat Rakernas MOI yaitu mempersiapkan persyaratan 200 perusahaan berbadan hukum dan 20 cabang MOI di Propinsi untuk menjadi anggota Dewan Pers. Adapun ada pihak lain yang berserikat mendirikan PWMOI, itu adalah hak pribadi orang. Secara konstitusi MOI tidak memiliki andil,” tegas Jusuf Rizal.
Pewarta:Herdy Kacab Pkanews Jabar
Sumber: M.Yusup Lira
Edi/Ad:Syaiful